5 Cara Sederhana Untuk Mengusir Rasa Frustasi di Kantor

Apakah rasa stress dan frustasi terus menghantui Anda di tempat kerja? Jika kondisi tersebut semakin parah dan menjauhkan Anda dari kesuksesan yang diimpikan, sebaiknya Anda mulai bertindak cepat mengatasinya.

Mengutip laman Lifehack.org, Senin (2/6/2014), sebuah penelitian dari lembaga karir global, Visual Loop Labs, menemukan lebih dari setengah warga dunia mengalami rasa frustasi saat bekerja. Sementara seperempat pegawai global mengaku pekerjaan merupakan sumber utama penyebab dirinya merasa frustasi.

Beberapa penyebab utama yang dapat memicu tekanan di tempat kerja di antaranya, beban kerja yang berlebihan hingga sekadar ejekan dari rekan kerja. 



Berikut lima cara sederhana untuk mengusir rasa frustasi di kantor:

1. Cuti dan berlibur
Jika beban kerja yang terlalu berat merupakan masalah utama Anda di kantor, berarti Anda perlu mengambil cuti sementara. Berliburlah ke tempat yang menyenangkan, dan hindari membawa pekerjaan ke rumah.

2. Bekerja dengan benar
Kadang rasa frustasi juga timbul dari rasa takut akan diberhentikan dari pekerjaan yang tengah dilakoni. Hal ini mudah diatasi, Anda perlu fokus dan melakukan pekerjaan dengan persiapan serta rencana yang matang.

3. Belajar mengalah
Pemicu rasa frustasi dapat juga datang dari ketidakcocokan dengan atasan maupun rekan kerja. Meskipun tidak mudah mengatasi perbedaan kepribadian dan cara kerja, Anda sebaiknya belajar mengalah. Dengan begitu, Anda tetap dapat bekerja bersama rekan dan atasan di kantor.

4. Berkonsultasi
Jangan pernah malu berkonsultasi pada ahlinya seperti psikolog jika Anda merasa tekanan di kantor sudah mulai mempengaruhi kehidupan pribadi. Anda menjadi lebih sering marah dan tak dapat membendung emosi pribadi. Sebaiknya mintalah bantuan profesional untuk mengatasi kondisi tersebut.

5. Berhenti bekerja
Seringkali banyak orang takut untuk mencoba pekerjaan lain. Padahal belum tentu pekerjaannya saat ini merupakan pilihan tepat dan terus memicu rasa stress. Untuk itu, beranilah mengambil keputusan dan mengganti pekerjaan Anda. Tapi ingat, buat pilihan Anda dengan hati-hati. [Liputan6.com]


Demikianlah 5 Cara Sederhana Untuk Mengusir Rasa Frustasi di Kantor Mudah - mudah bermanfaat buat sahabat sekalian.


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan GRATIS via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di tanpaspasi.com
Bagikan Artikel Ini :

+ komentar + 5 komentar

July 11, 2014 at 11:29 PM

Terimakasih atas informasinya :) semoga sukses slalu .. Ditunggu informasi menarik selanjutnya :) senang berkunjung ke website anda, terimakasih.

July 12, 2014 at 3:37 PM

Teriamakasih infonya. semoga bermanfaat buat kita semua. salam sehat!! Informasinya sangat menarik sekali.

July 12, 2014 at 3:40 PM

semoga dapat ebrmanfaat dan menjadi inspirasi.. terima kasih ya gan infonya semoga makin jaya..

July 12, 2014 at 3:45 PM

bagus sekali informasi yg agan berikan sangat menarik dan bermanfaat thanks gan, ijin share berbagi info :)

July 14, 2014 at 4:27 PM

infonya sangat bermanfaat sekali gan, makasih. beritanya bagus dan sangat menarik sekali untuk di baca.

Post a Comment

 
Copyright © 2013. Akalgue - "Sendiri Tapi Berkarya, Asing Tapi Memberi" (Abdullah bin Umar)